Penerapan Fisioterapi Dada Untuk Meningkatkan Pengeluaran Sputum Pada Anak L Dengan Bronkopneumonia Di Ruang Mawar RSUD Pasar Rebo Jakarta
Bronkopneumonia merupakan peradangan pada parenkim paru yang melibatkan bronkus yang ditandai
dengan bercak-bercak yang disebabkan oleh infeksi mikroorganisme. Penyakit ini menjadi salah satu
penyebab kematian terbanyak akibat infeksi pada anak-anak balita. Untuk menerapkan asuhan keperawatan
dan penerapan fisioterapi dada pada anak dengan bronkopneumonia melalui pendekatan proses
keperawatan yang komprehensif. Metode deskriptif dengan pendekatan studi kasus disertai penerapan
praktik berbasis bukti. Asuhan keperawatan dilakukan pada pasien anak laki-laku berusia 10 bulan, dengan
diagnosa medis bronkopneumonia. Hasil pengkajian diperoleh empat masalah keperawatan yaitu bersihan
jalan napas tidak efektif, hipertermia, risiko hipovolemia dan risiko defisit nutrisi. Implementasi yang
dilakukan yaitu melakukan fisioterapi dada 3-5 menit dengan frekuensi 3x/hari selama tiga hari untuk
meningkatkan pengeluaran sputum. Hasil evaluasi menunjukkan terjadi peningkatan pengeluaran sputum
secara signifikan dari adanya penumpukan sputum menjadi tidak ada penumpukan sputum pada hari ketiga.
Fisioterapi dada dapat diterapkan pada pasien anak dengan bronkopneumonia untuk meningkatkan
pengeluaran sputum. Perawat dapat mengajarkan fisioterapi dada pada keluarga pasien untuk meningkatkan
pengeluaran sputum.
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Adinda Yulia Rahmawati |
Pengarang |
Nurhayati, Siti - Personal Name (Pengarang)Rahmawati, Adinda Yulia - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
|
No. Panggil |
202001003 Rah p |
Subyek |
Anak Bronkopneumonia fisioterapi
|
Klasifikasi |
202001003 |
Judul Seri |
|
GMD |
KTI |
Bahasa |
English |
Penerbit |
Akademi Keperawatan Pasar Rebo |
Tahun Terbit |
2023 |
Tempat Terbit |
Jakarta |
Deskripsi Fisik |
vii,60hal;30cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Nurhayati, Siti. (2023).
Penerapan Fisioterapi Dada Untuk Meningkatkan Pengeluaran Sputum Pada Anak L Dengan Bronkopneumonia Di Ruang Mawar RSUD Pasar Rebo Jakarta().Jakarta:Akademi Keperawatan Pasar Rebo
Nurhayati, Siti.
Penerapan Fisioterapi Dada Untuk Meningkatkan Pengeluaran Sputum Pada Anak L Dengan Bronkopneumonia Di Ruang Mawar RSUD Pasar Rebo Jakarta().Jakarta:Akademi Keperawatan Pasar Rebo,2023.KTI
Nurhayati, Siti.
Penerapan Fisioterapi Dada Untuk Meningkatkan Pengeluaran Sputum Pada Anak L Dengan Bronkopneumonia Di Ruang Mawar RSUD Pasar Rebo Jakarta().Jakarta:Akademi Keperawatan Pasar Rebo,2023.KTI
Nurhayati, Siti.
Penerapan Fisioterapi Dada Untuk Meningkatkan Pengeluaran Sputum Pada Anak L Dengan Bronkopneumonia Di Ruang Mawar RSUD Pasar Rebo Jakarta().Jakarta:Akademi Keperawatan Pasar Rebo,2023.KTI